Berita Terkini

COKTAS (COKLIT TERBATAS) di Kecamatan Sintang

#TemanPemilih
KPU Kabupaten Sintang melaksanakan Coklit Terbatas mencocokkan data pemilih di Kecamatan Sintang dalam rangka Pemutakhiran Data Pemilih Berkelanjutan (PDPB). Kegiatan ini mencocokan data khusus yang meninggal dunia. Terdapat 11 Kelurahan/Desa yang di kunjungi yaitu, 
1. Kelurahan Akcaya 
2. Kelurahan Jerora Satu
3. Kelurahan Kapuas Kiri Hilir
4. Kelurahan Kapuas Kiri Hulu
5. Kelurahan Ulak Jaya
6. Desa Baning Kota
7. Kelurahan Ladang
8. Kelurahan Alai
9. Kelurahan Tanjung Puri
10. Desa Mertiguna
11. Kelurahan Sengkuang
Petugas melakukan verifikasi faktual ke rumah-rumah pemilih guna memastikan data sesuai kondisi di lapangan. Melalui kegiatan Coktas ini dapat memastikan data pemilih valid, mutakhir, dan akurat. Secara langsung kegiatan ini mendapat pengawasan dari Bawaslu Kabupaten Sintang agar proses pemutakhiran data pemilih berjalan sesuai prosedur dan transparan.

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Telah dilihat 39 kali